DAERAH  

Petugas IPIM Kabupaten Donggala Resmi Dilantik, Pj Bupati Tekankan Program Jamsostek

Kegiatan pelantikan petugas IPIM Kabupaten Donggala/foto: dok

KAREBA SULTENG, DONGGALA- Penjabat Bupati Donggala, Mohamad Rifani Pakamundi, S. Sos., M. Si, menghadiri acara pelantikan pimpinan daerah Ittihad Persaudaraan Imam Masjid (IPIM) Kabupaten Donggala masa khidmat 2024-2029, berlangsung di Ruang Kasiromu, jalan Jati, kompleks Perkantoran Pemda Donggala Kelurahan Gunung Bale Banawa, Jum’at (7/2/2025).

Dalam sambutannya, Pj. Bupati Donggala Moh. Rifani menekankan bahwa program jaminan sosial ketenagakerjaan ialah merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Daerah (Pemda) dalam mengoptimalkan pelayanan kesejahteraan sosial dan kesejahteraan masyarakat di Donggala.

Dengan adanya program jaminan sosial ini, ketenagakerjaan bagi petugas rumah ibadah akan memberikan perlindungan kepada petugas tersebut, dalam menjalankan tugasnya di masing-masing rumah ibadah baik itu di mesjid, gereja, pura, dan wihara, ujarnya.

Menurutnya, mengingat program asuransi jaminan sosial ketenagakerjaan sangat baik, dan juga memberikan dampak nilai manfaat yang tinggi, maka diharapkan program ini akan terus dilaksanakan secara berkesinambungan, sehingga akan memberikan terbaik untuk mewujudkan Donggala sebagai kabupaten yang Baldatun Toyyibatun Warabbunghafur.

Sebelum mengakhiri sambutan, Pj. Bupati megucapkan selamat kepada pengurus yang terpilih. “Semoga kegiatan dan pegelolaan mesjid bisa lebih baik dalam melaksanakan pembinaan terhadap umat dan generasi muda, serta mendapatkan keberkahan dan pahala yang berlipat dari yang maha kuasa (Allah Subhanahu Wata’alah), ” harapnya.

Disela-sela acara ini, dilakukan penyerahan santunan jaminan sosial ketenagakerjaan secara simbolis kepada ahli waris petugas rumah ibadah yang telah meninggal dunia oleh Pj Bupati Donggala Moh. Rifani didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Dr. H. Rustam Efendi, S. Pd, SH., M. AP.

Sementara di tempat yang sama, Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Provinsi Sulawesi Tengah, A. Syamsul Rizal memberikan apresiasi terhadap Pemda Donggala, atas terjalinnya kerjasama dalam memberikan perlindungan kepada masyarakat pekerja di Donggala.

“Dimana pemberian manfaat secara simbolis yang di terima oleh pekerja atau ahli waris ketika menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan apabila mengalami resiko kecelakaan kerja maupun meninggal dinia,” katanya.

Turut hadir Sekda Donggala, pimpinan Kementerian Agama Donggala, dan Ketua PW IPIM Provinsi Sulawesi Tengah, serta para Kepala Organisasi Perangkat Daerah Donggala.**(Sub Kopim Setda Dgl/Sir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *