KAREBA SULTENG, PALU- Guna menumbuhkan semangat berkompetisi dan minat bakat siswa dibidang sains, SMA Al-Azhar Palu menggelar kegiatan lomba Kompetensi Talenta Al-Azhar (Komtaz).
Kegiatan yang telah dilaksanakan tersebut, meliputi tiga bidang. Diantaranya olimpiade sains nasional yang meliputi sembilan bidang lomba, bidang debat bahasa Indonesia, dan debat bahasa Inggris.
Untuk lomba olimpiade sains nasional, meliputi matematika, fisika, kimia, ekonomi, geografi, kebumian, astronomi, geologi
Lomba diikuti 3 sekolah yang ada di Kota Palu. Meliputi SMAN 6 Palu, SMAN 9 Palu, dan MAS Alkhairat Palu.
Hajatan tersebut juga sebagai langkah dalam mempersiapkan para siswa untuk mengikuti lomba sains tingkat Nasional.
“Kegiatan yang telah dilaksanakan hari Sabtu kemarin, merupakan rangkaian dari kegiatan pengimbasan prestasi yang dilaksanakan oleh SMA Al-Azhar sebagai sekolah imbas. Dimana kami mendapatkan dana BOS prestasi Wakil kepala sekolah bidang kurikulum, SMA Al-Azhar Palu, Siti Nurwahdina,Se.,M.Pd, Senin (18/11/2024) di ruangannya.
Menurut Nurwahdania, lomba Kompetensi Talenta Al-Azhar yang telah dilaksanakan, merupakan lanjutan dari tahun sebelumnya.
“Kegiatan ini untuk menumbuhkan minta bakat siswa dibidang akademik dibidang sains dan menumbuhkan semangat berkompetisi. Dengan harapan para siswa nantinya memilki motifasi yang kuat untuk mengikuti lomba-lomba lainnya,” jelasnya.
Untuk kegiatan pengimbasan lanjut Nurwahdania, dilaksanakan selama satu bulan. Sementara pelaksanaan lomba digelar selama satu hari.
“Kita melakukan pengimbasan kepada tiga sekolah. Kemudian kegiatan tersebut diakhiri dengan lomba bersama siswa tiga sekolah yang telah dilatih dengan SMA Al-Azhar. Lomba yang telah kami laksanakan kemarin, merupakan lomba tahunan dari Kementerian Pendidikan Riset dan Tekhnologi. Tiga lomba Ini sebagai pemanasan menuju lomba yang akan dilaksanakan oleh Kementerian,” ungkap Nurwahdania.
Dalam lomba Kompetensi Talenta Al-Azhar yang telah dilaksanakan, para siswa juga diberikan medali emas, perak dan perunggu.
Kegiatan lomba ditutup oleh Kepala cabang dinas wilayah 1, Kristi Arya Pratama,SH.,M.Si.**(FN/JF)