Momen Paskah PLN Regional Palu berbagi kepada eks Napiter

PALU- Dalam Rangka memperingati Paskah sebagai Hari Kebangkitan Yesus Kristus, pihak PLN Regional Palu, menggelar Program Peduli kasih dengan Sasaran penyaluran Bantuan yakni Para Eks Napiter di Kota Palu Sulteng,bertempat di salah satu Cafe di Kota Palu,Selasa,(2/4/2024).

Manejer UP3 PT PLN Persero Area Palu selaku Pembina Persekutuan Rohani Kristen (Perokris) PLN Regional Palu Yanuar, menuturkan bahwa kegiatan tersebut merupakan upaya PLN Palu dalam merajut Tali asih dan mengasah Rasa Kepedulian Sosial untuk saling berbagi kepada sesama

“Sasaran bantuan kali ini yakni adalah warga Binaan Program Sinergisitas BPNT para eks Napiter yang ada di Kota Palu Sulteng”.ujarnya

Yanuar berharap bantuan tersebut dapat di gunakan dan dimanfaatkan dengan sebaik baiknya oleh penerimanya

“Atas nama keluarga besar PLN dan Khususnya Perokris PLN Palu, saya berterima kasih kepada pihak BNPT yang telah memfasilitasi sehingga penyaluran bantuan tersebut dapat terselenggara dengan baik dan lancar,” tuturnya.

Pada kegiatan penyerahan kepada sebanyak 20 paket lebaran kepada eks Napiter tersebut, dihadiri langsung oleh Ketua Perokris PLN Regional Palu Natallia Revianto yang juga adalah Manejer Keuangan dan Umum UP3 PLN Area Palu di Dampingi Ketua Paskah Peduli Kasih Alfhais B. Wahongan yang juga Asisten Manejer (Asmen) Konstruksi UP3 PLN Area Palu.

Sementara, Ketua Perokris PLN Regional Palu Natalia Revianto menerangkan bahwa Program itu bersumber dari spontanitas karyawan karyawati Perokris PLN Regional Palu

“Ada beberapa yang sudah kita laksanakan antara lain pemberian sembako kepada Panti Asuhan Hati Bunda Kudus,kemudian penyaluran Paket Lebaran kepada warga Binaan BNPT di Sulteng, TAD UP3 Palu dan pemberian paket berbuka untuk warga yang bekerja di Tempat Pembuangan Akhir di lokasi Kawatuna,” ungkapnya

Menurut Natalia bahwa program program tersebut, dijalankan dalam rangka memperingati Paskah sebagai Hari Kebangkitan Yesus Kristus.

Kesempatan sama, Fasilitator Daerah (Fasda) BNPT Sulteng Salman Hadiyanto mengatakan bahwa kegiatan penyaluran bingkisan lebaran, merupakan wujud dari program Sinergisitas Kementerian Lembaga

Dalam hal ini, pihaknya mengapresiasi kepedulian dari Pihak PLN Regional Palu kepada para saudara saudari kita eks Napiter tersebut

” Ada sebanyak 20 paket lebaran yang telah dibagikan, semoga ini bisa membantu para penerimanya khususnya dapat digunakan pada momentum lebaran idul fitri ini,” bebernya

Pihaknya juga mengajak kepada lembaga atau pihak lainnya untuk bisa melakukan hal serupa sebagai wujud kepedulian antar sesama umat beragama, serta kepada para mitra Binaan BNPT di kota Palu.

“Semoga dukungan dan kerjasama ini terus berlanjut dan semakin baik dimasa mendatang demi terwujudnya sinergisitas antar lembaga/institusi dalam menunjang Terpeliharanya Suasana yang Kondusif dan Kedamaian di Kota Palu,” tutupnya.**(HMD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *