KAREBA SULTENG, SIGI- Pemerintah Kabupaten Sigi melaksanakan Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke-80 Tahun 2025 di Halaman Kantor Bupati Sigi, Senin (10/11/2025).
Inspektur Upacara (Irup), dipimipin langsung oleh Bupati Sigi Mohamad Rizal Intjenae. Dihadiri Wakil Bupati Sigi, Sekretaris Daerah Kabupaten Sigi, unsur Forkopimda, pejabat daerah, ASN, pelajar, dan organisasi kemasyarakatan.
Dalam amanatnya, Bupati Sigi membacakan pidato Menteri Sosial Republik Indonesia Saifullah Yusuf, yang mengajak seluruh bangsa Indonesia untuk meneladani nilai-nilai perjuangan para pahlawan yang telah berjuang tanpa pamrih demi kemerdekaan.
“Para pahlawan telah mengajarkan bahwa kemerdekaan tidak jatuh dari langit, tetapi lahir dari kesabaran, keberanian, kejujuran, kebersamaan, dan keikhlasan,” ujar Bupati saat membacakan amanat Mensos.
Melalui peringatan Hari Pahlawan tahun ini yang mengusung tema “Pahlawanku Teladanku: Terus Bergerak, Melanjutkan Perjuangan”, Bupati mengajak seluruh masyarakat Sigi untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan cara bekerja keras, berpikir jernih, serta melayani dengan tulus.
“Semangat perjuangan tidak lagi diwujudkan dengan senjata, melainkan dengan ilmu, empati, dan pengabdian untuk membela yang lemah dan memperjuangkan keadilan,” lanjutnya.
Sebagai wujud kepedulian dan penghargaan terhadap jasa para pahlawan, Bupati Sigi juga menyerahkan bantuan sosial kepada keluarga pahlawan serta bantuan perlengkapan sekolah bagi anak-anak berprestasi dari keluarga kurang mampu.
Bantuan tersebut diharapkan dapat menjadi dukungan nyata pemerintah daerah dalam meringankan beban masyarakat serta menumbuhkan semangat juang generasi muda untuk terus berprestasi dan berkontribusi bagi kemajuan bangsa.
Melalui momentum Hari Pahlawan ini, Pemerintah Kabupaten Sigi berkomitmen untuk meneladani semangat para pahlawan dalam membangun daerah, memperkuat persatuan, dan menumbuhkan semangat pengabdian bagi kemajuan masyarakat Sigi.**












