58 Siswa Ikuti Ajang Pemilihan Dey ante Yojo Kota Palu 2025

Ajang pemilihan Dey ante Yojo tahun 2025/foto: Imron

KAREBA SULTENG, PALU- Sebanyak lima puluh delapan finalis mengikuti pemilihan Dey ante Yojo tahun 2025.

Ajang yang digelar di Auditorium Kantor Wali Kota Palu, Jumat (20/6/2025) diikuti 32 finalis tingkat Sekolah Dasar (SD) dan 26 finalis tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP), diselengarakan oleh yayasan Dey ante Yojo Pageant.

Kepala Dinas Pariwisata Palu, Ridwan Mustapa, S.Sos.,M.Adm.KP yang membacakan sambutan tertulis Wali Kota Palu menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Yayasan Dey Ante Yojo Pageant yang kembali menghadirkan ajang ini.

Menurutnya, ajang tersebut sebagai wadah pengembangan potensi generasi muda, khususnya anak-anak, yang merupakan aset bangsa dan penentu masa depan Kota Palu.

“Rangkaian Pemilihan Dey Ante Yojo bukan sekadar ajang kontes atau kompetisi, tetapi merupakan sarana untuk mendorong tumbuhnya kepercayaan diri, kreativitas, serta jiwa kepemimpinan dalam diri anak-anak sejak usia dini,” kata Kadis.

Kadis menyatakan, ini adalah upaya membangun karakter dan mental yang positif sebagai pondasi penting dalam menyiapkan generasi emas Indonesia, khususnya dari Kota Palu.

Olehnya, Pemerintah Kota Palu sangat mendukung setiap kegiatan yang memberi ruang bagi anak-anak dan remaja untuk menyalurkan bakat serta mengekspresikan diri secara positif.

“Kita ingin membentuk anak-anak yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki kecerdasan emosional dan sosial yang kuat, serta percaya diri dalam menghadapi masa depan,” ungkap Kadis.

Kadis juga mengajak seluruh orang tua untuk terus memberikan dukungan, dorongan, dan cinta kepada anak-anak.

Karena peran orang tua sangat menentukan dalam membentuk kepribadian dan semangat anak untuk terus berkembang.

“Kepada anak-anakku semua, saya ucapkan selamat mengikuti rangkaian kegiatan ini. Tunjukkan kemampuan terbaik kalian, bersikaplah sportif, dan jadikan ajang ini sebagai pengalaman berharga untuk terus tumbuh menjadi pribadi yang unggul, santun, dan inspiratif,” harap kadis.**(sumber: Humas Pemkot Palu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *